BerandaKabar PondokPSB Ponpes Darusy Syahadah TA. 2017/2018

PSB Ponpes Darusy Syahadah TA. 2017/2018

- Advertisement -spot_img

Pendaftaran Santri Baru 1 Pendaftaran Santri Baru 2 Pendaftaran Santri Baru 3 Pendaftaran Santri Baru 4

GunungMadu-Kamis/09/03/2017. Pendaftaran Santri Baru (PSB) kembali dibuka tahun ajaran 2017/2018 untuk jalur offline. PSB tahun ini dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 9 – 12 Maret 2017. Untuk unit putra berlokasi di PPIDS putra Gunungmadu, adapun unit putri di PPIDS putri Grenjeng.

Sejak dibukanya hari pertama, calon santri dengan ditemani walinya terlihat berdatangan ke tempat lokasi pendaftaran. Mereka berasal dari berbagai wilayah di sekitar Jawa Tengah. Karena untuk pendaftar di luar Jawa Tengah sudah disediakan sekretariat perwakilan di beberapa wilayah Indonesia.

Untuk di Darusy Syahadah sendiri, pendaftaran dilayani mulai pukul 08.00 sampai dengan 15.00 WIB.  Bagi pendaftar yang sudah menyelesaikan admininstrasi pendaftaran dan menyerahkan syarat-syarat pendaftaran via online bisa langsung mengikuti tes seleksi. Tes seleksi terdiri dari ujian tulis dan lisan. Ujian tulis berupa pelajaran aqidah, fiqh, dan bahasa arab untuk unit KMI/KMA. Adapun unit TKS dan TID hanya mengisi formulir psikotest. Untuk ujian lisan berupa tahfidzul qur’an dan wawancara psikotest bagi calon santri dan juga walinya.

Adanya tes seleksi semacam ini diharapkan bisa menjadi acuan para asatidzah dalam mendidik dan membimbing mereka ke depannya. Selain itu tes seleksi juga dijadikan untuk menilai kebribadian calon santri dan kualitas mereka. Sehingga bisa membantu para asatidzah dalam menyeleksi calon santri yang layak diterima. Mengingat pendaftar yang melebihi jumlah kuota.

 

Reporter: Cokro

Editor    : Yazid Abu Fida’

 

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Stay Connected
16,985FansSuka
12,700PengikutMengikuti
2,458PengikutMengikuti
9,600PelangganBerlangganan
Must Read
- Advertisement -spot_img
Related News
- Advertisement -spot_img

Silakan tulis komentar Anda demi perbaikan artikel-artikel kami