darusyahadah.com – Salah satu program pendidikan yang ada di Pondok Pesantren Islam Darusy Syahadah adalah SYU’BAH TA’SHIL ILMI (STI).
Jenjang pendidikan setingkat SLTA ini mendidik lulusan SLTP selama 4 (empat) tahun dengan sistem mulazamah.
Harapannya, program tersebut bisa meluluskan santri-santri yang itqan (berkualitas) baik dalam hal tahfidz maupun ilmu-ilmu bahasa Arab dan syari’ah.
Alhamdulillah, salah satu kurikulum pendidikan STI yang sudah berjalan adalah setoran hafalan matan al-Ushul ats-Tsalatsah karya Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab.
Selain bisa membaca dengan benar, santri Pondok Pesantren Darusy Syahadah program Syu’bah Ta’shil Ilmi diharapkan mampu menghafal matan yang diajarkan.
Semoga Allah Ta’ala memudahkan para penuntut ilmu dalam mencari dan menjaga warisan para Nabi.
Baca juga : Mahasiswa UNIDA Studi Akademik di Unit Syu’bah Ta’shil Ilmi